Perkembangan Perangkat Lunak Paket Aplikasi
Sejak beredarnya computer personal,telah ribuan macam perangkat lunak untuk bermacam-macam keperluan aplikasi tersedia di pasaran guna memenuhi kebutuhan para pemakai computer.
1976. Electric Pencil.
Pada tahun ini, Michael Shrayer memperkenalkan suatu program pengolah kata (word processor) yang diberi nama Electric pencil. Electric pencil pada mulanya hanya untuk computer mikro altair saja, tetapi kemudian dikembangkan untuk komputer mikro yang lainnya dan sejumlah alat cetak (printer), semuanya sampai dengan 78 versi. Electric pencil tidak dapat menembus pasaran karena kurang popular. Electric pencil merupakan paket pengolah kata yang pertama dan sampai 2 tahun kemuduan merupkan paket pengolah kata satu-satunya yang beredar dipasaran.
1979. Word Star
John Barnaby menulis program pengolah kata atas permintaan Seymour Rubinstein. Sebelum menulis program, Seymour Rubinstein telah mengunjungi beberapa penjual perangkat lunak untuk menegtahui keinginan masyarakat tentang software pengolah kata. Program paket tersebut kemudian disebut Word Star dan sukses menembus pasaran dengan perusahaannya yang bernama micropo. Beberapa versi Word Star telah beredar dipasaran, diantaranya Word Star release 3.4, Word Star professional release 4.0 dan lain sebagainya.
1979. Apple Writer
Apple Writer juga merupkan program paket pengolah kata yang habis terjual. Apple Writer ditulis oleh Paul Lutus yang nyentrik. Paul Lutus merupkan programmer yang independen.
1979. VisiCalc
Pada tanggal 11 mei 1979 pada west coast computer fair, paket program spreadsheet pertama yang dirancang untuk pemakai komputer personal telah diperkenalkan dengan nama VisiCalc(Visible calculator atau visual calculator). VisiCalc merupakan ide dari Daniel Bricklin dan dibuat oleh Robert Frankston. Daniel Bricklin adalah seseorang lulusan dari MIT yang sudah bekerja sebagai software engineer di peruasahaan komputer Digital Equipment Corporation (DEC) yang kemudian mengikuti kuliah kembali di Harvard Businees School.
1981. dBASE-II
Wayne Ratliff, ahli tehnik NASA menulis suatu program untuk aplikasi bisnis pada waktu-waktu senggangnya dan memasarkannya dengan nama vulcan,tetapi tidak sukses di pasaran. Sementara George Tate, ahli didalam mereparasi komputer yang kemudian menjadi ahli pemasaran software bersama-sama dengan Hal Lachlee mengadakan kontrak dengan Wayne Ratliff untuk memasarkan Vulcan. Nama Vulcan kemudian dirubah menjadi dBASE-II. Supaya seakan-akan merupakan software yang terbaru,dari peningkatan dBASE sebelumnya, padahal dBASE-I tidak pernah ada. dBASE-II dipasarkan pada tahun 1981 dengan nama perusahaannya Ashton-Tate yang sebenarnya merupakan paket DBMS(Database Management Systems) yang mempunyai bahasa tingkat tinggi.
1982. LOTUS 1-2-3
Lotus 1-2-3 merupakan suatu program paket yang berisi gabungan programprogram spreadsheet. Grafik dan kemampuan untuk mendapatkan informasi, yaitu tiga bentuk program dalam satu program. Lotus 1-2-3 ditulis oleh mitchell kapor, lulusan dari yale University tahun 1971 lotus 1-2-3 khusus ditulis untuk komputer mikro 16 bit IBM PC.
Berikut ini adalah beberapa macam paket software untuk komputer IBM PC atau yang kompatibel dengan IBM PC.
1. Aplikasi Untuk Pengolah Kata:
Microsof Word, Final Word,Easy writer II,NBI word processing,Word Vision,Word Star, Textplus, dan lain-lain.
2. Aplikasi Untuk Database Dan File Management:
Advanced Db master,Advanced System PAC,Aladin,Data Ace,dBASE-III,Easy Filler,Visifile,dan lain-lain.
3. Aplikasi Untuk Permodelan:
Calc-86,Construction Models, Microsoft Window, Symphony,Vizualize, VIZA- CON, The Thinker, dan lain-lain.
4. Aplikasi Untuk Investasi Manajemen:
Finacial Fastrax, Financial Software series,Market Maverick, Optioncalc,stockcal, dan lain-lain.
5. Aplikasi Untuk Akuntansi:
Account payable,Colorbiz Inventory,Gneral Ledger System,Inventory control, Versainventory, dan lain-lain.
6. Aplikasi Penjadwalan Proyek:
Microgantt,Shoebox,Time Scheduler, Visischedule, dan lain-lain.
7. Aplikasi Untuk Komunikasi Dan Telekomunikasi:
Ascom, Ethernet,The Micro Link II, Microterm,Move-it, dan lain-lain.
8. Aplikasi Untuk Garfik:
Auto Cad, Business Graphics, Corel Draw, Pc-Draw,Graph Magic, Pyxel Visual, Adobe Photoshop, Fast Graph, dan lain-lain.
9. Aplikasi Untuk Manipulasi Printer:
Letrrix, Fancy Font, Nice Print, Select A Font, Printer Boss,Side Ways, dan lain-lain.
10. Aplikasi Untuk Manfaat :
Autodex, Sevenware, Side Kick, The Spooler, Super key,System Backup, UT- 86,The Norton Utilities, dan lain-lain.
11. Aplikasi Untuk Sorting:
Autosort, fatsort,HBsort, the Sort, The Sorter, dan lain-lain.
12. Aplikasi Untuk Pendidikan:
FaceMaker, Math Drills,Pc Pal, Pc pilot,Video Etch,Word Whiz, dan lain-lain.
13. Aplikasi Untuk Permainan:
Apple Panic, jumpman,Miliionaire,space minner,zork, flight simulator,train simulator, dan lain-lain.
14. Aplikasi Untuk Statistic:
BMD,Microstat,SPSS, Statpro, TSP, SAS, dan lain-lain.


Daftar Pustaka
Sutanta,Edhy,2005, Pengantar Teknologi Informasi, Graha Ilmu,Yogyakarta
E.S Margianti, D. Suryadi H.S, 1994, Sistem Informasi Manajemen, Gunadarma, Jakarta
Hartono,Jogiyanto, 1999, Pengenalan Komputer, Andi Jogyakarta, Yogyakarta